@manampiring

Henry Manampiring

Ask @manampiring

Sort by:

LatestTop

Previous

Om, jadi Leo Burnett, Publicis, dan Saatchi & Saatchi itu 1 group? Nama groupnya apa? Saya masih kurang paham :")

Ketiga agency itu dari dulu milik grup raksasa bernama Publicis Groupe (sama kayak Ogilvy, JWT, Mindshare, Millward-Brown dimiliki WPP). Dulu ketiga agency ini beroperasi terpisah secara manajemen. Mulai tahun ini, ketiga agency ini disatukan secara manajemen menjadi Publicis One. Tapi sehari2 tetap kerja sendiri2, dan punya Client set masing2.

Om piring, menurutmu bisa ngga seseorang dinilai dari selera musiknya? Thanku before, have a nice day!!

dinanfajrina’s Profile PhotoDinan Fajrina
Ini Brian May, gitaris legendaris grup musik rock Queen. Dulu bayangan gw rockstar indentik hedon dan bego.
Brian May mendapat gelar PhD di bidang Astrofisika, gw ulang, ASTROFISIKA, tahun 2008. Sebuah asteroid bahkan diabadikan dengan namanya.
Kesimpulan: selera musik gak bisa dipake menilai seseorang.
(gw suka Taylor Swift, jadi gw kayak apa kira2? 😂)
Om piring menurutmu bisa ngga seseorang dinilai dari selera musiknya
Thanku

Related users

Om Piring, mungkin ini terdengar sebagai pertanyaan aneh, tapi aku penasaran. Kenapa sih susu kedelai itu dijual dengan nama "susu"? Padahal kan susu itu hasil produksi kelenjar mammae pd mamalia betina. Kenapa ga disebut dengan ekstrak kedelai? Atau ini trik marketing?

Pertanyaan bagus! Saya sendiri tidak tahu jawaban pastinya. Mungkin karena warnanya yang seperti susu, atau karena awalnya diposisikan sebagai substitusi susu sapi. Susu kedelai memang jadi alternatif mereka yang lactose intolerant (alergi laktosa sapi).

hi gue M20. kmrn mlm pas ketemu ama mantan dia minta buat ciuman, jd gue cium dia lama bgt. tb2 dia minta stop & bilang ciuman td cuma buat ngetest perasaanya dia ke gue, & she said ciumannya g ada rasa apapun, its flat. pdhl kissnya udh hot bgt. btw gue blm bisa move on dr dia. jd gue kudu piye?

Bhahahaha, biar MAMPUUUUSSS. Emang enak udah cipokan hot terus dibilang 'cuma ngetes' doang? 😂😂😂
Kamu harus segera buang kutukan yang nempel di bibir kamu ini. Kalo gak kamu bisa jomblo 7 tahun. Caranya cium lawan jenis pertama yang kamu temui selesai baca ini. Go!

Om pengen nanya, saya suka yang ini karena jarumnya warna biru, tapi dengan design yang seperti itu dan angka Romawi,keliatan kayak tua nggak? Btw, Saya late 20s http://orientwatchusa.com/collections/mens-watches/classic/er2400ew

Jam tangan adalah ekspresi kepribadian. Jadi kalo kamu suka, go ahead. Jangan terlalu mikirin apa kata orang lain.
Saya pribadi memang tidak suka angka romawi, karena bagi saya agak tua. Tapi selera saya kan bukan patokan apa yang "benar".
Model yang kamu share ini classy dan timeless, termasuk dress watch. Gak akan ketinggalan jaman. Pas untuk suasana formal, juga gak formal. Bagus kok. 😊

Saya pria yang merasa terusik fakta bahwa 70% cerai karena gugatan wanita. Maka saya beli rumah dan isinya sebelum nikah hanya biar nggak ada harta gono-gini untuk dibagi kalau kemudian dia minta cerai meskipun saya percaya dia. Apakah tindakan saya itu termasuk insecured? Saya menikah bulan depan.

Saya kok gak merasa itu insecure ya. Malah menunjukkan kamu pria bertanggung jawab. Sebelum membentuk rumahtangga sudah menyiapkan rumah fisik dahulu.
Jangan lupa, alasan tingginya gugatan cerai dari pihak istri di Indonesia karena suami yang ternyata gagal menyediakan nafkah. Dan tampaknya kamu sudah siap secara nafkah fisik.
Don't worry too much. If she is the love of your life, just jump into it. Life is a mystery, live it step by step. Good luck dan semoga lancar pernikahannya yaaa.

Baru beberapa hari gak buka AskFm langsung dapat kabar you're going to be a dad. Wow. Selamat ya Om. I can say the kid is so lucky to have you as a Dad 😊

sylviairawan’s Profile PhotoHumpty Dumpty
Thank you Sylvia. Doakan lancar aja yaaa.
UNTUK SEMUA YANG UDAH NGASIH SELAMAT KEMARIN: Mohon maaf kalau saya tidak bisa balas satu2 yaaa, banyak bangeeet. Mohon doanya saja agar lancar yaaa. 🙏

Om, currently i am reading Why Nations Fail, tbh, it's not my cup of tea& i am struggling reading it, but it's a really good book. Saya bingung sama dua pilar inklusif institusi yaitu centralized power dan plurasim, those sound contradictory. Any simple explanation? p.s. congrats ya, soon to be dad

Udah agak lupa nih bacanya.
Intinya kan "inclusive" vs "extractive" ya. Negara2 dengan sistem inklusif akan maju, sementara yang ekstraktif akan hancur. Negara ekstraktif hancur karena tujuannya adalah mengambil nilai ekonomi sebanyak2nya didukung pemusatan kekuasaan - sehingga cenderung diktator dan otoriter.
Sebaliknya, negara inklusif berdampak pada kemajuan yang lebih merata untuk semua pihak, dan menghasilkan economic growth yang lebih sustainable. Caranya adalah dengan kekuasaan yang dibagi2 (tidak dimonopoli satu pihak tertentu). Pluralism di sini kalo gak salah adalah pembagian kekuasaan itu. Power dibagikan ke berbagai elemen masyarakat, bukan sekelompok tertentu saja.
Semoga saya gak salah mengartikan nih....

om 24 ama HOMELAND greget mana om???

Bezita16’s Profile PhotoZulkifli hadi
Bicara pace dan intensity, menang 24. Apalagi season2 awal. Karena konsepnya memang ketegangan dalam 24 jam, foiling terrorist plan.
Homeland lebih kuat di drama. Biasanya slow build up, karena ceritanya kan lebih intel daripada 24. Karakter dan story lebih kuat. Finalenya gak kalah tegang kok.
Dua2nya keren lah buat gw. Era 24 udah berakhir sayangnya.

Oom, apakah menikah itu suatu kewajiban? Kenapa saat aku bilang aku belum mau menikah, temanku mengatakan jgn selalu berpikir sulit dan rumit. Manusia itu sudah diciptakan berpasangan, yha gitu2lah om. Kan kesel, aku bukannya berpikiran rumit, tp kan menikah itu memang hrs dipikirkan betul2.

Yang bener kamu.
Yang paling cepet menggampangkan pernikahan justru yang paling gampang cerai juga.

Hai, Om! Aku baru aja bli buku TAGG. Baru baca bab 1 sih. Tapi aku mau tanya om, bbrp temenku bilang kalo aku termasuk alpha. Tapi aku krang merasakan kalo aku alpha sprti dibuku om. Emg sih aku terlihat 'menonjol' diantara tmn2. Nah itu gmn om? Mksh om

Kalau teman2 kamu mengagumi kamu, menganggap kamu smart dan independen, dan mau mengikuti instruksi dan arahan kamu, tampaknya kamu memang sang Alpha di circle kamu. ☺

Next

Language: English