@manampiring

Henry Manampiring

Ask @manampiring

Sort by:

LatestTop

Previous

Related users

om, kapan sebaiknya seorang perempuan boleh/pantas menanyakan angka real gaji/peghasilan pria yang akan menjadi calon suaminya? kami berencana menikah 7 bulan lagi, dan sampai sekarang saya belum tahu gaji dia berapa.

Wah, gak ada aturan saklek. Beda pasangan beda aturan. Beda calon istri beda ekspektasi. Tapi saya setuju keuangan rumah tangga harus diomongin SEBELUM menikah.
Yang penting bukan gaji semata, tapi kamu berhak menanyakan (jika memang penting bagi kamu) rencana cash flow keluarga sesudah menikah (pemasukan, cicilan kalo ada, tabungan, investasi, dll). Kalo baru diomongin sesudah menikah, sudah terlambat.

Hallo om Piring. Om apa benar jam tangan casio yg asli selalu berhologram pada bagian belakang jam ya om? Saya baru beli dari jamtangan.com dan tidak ada hologramnya om, padahal toko itu dari testimoninya sih trusted kan om

Tidak benar. Saya pernah beli G-Shock dari toko G-Shock langsung di Jepang dan tidak ada stiker hologram. Yang penting ada buku garansi resmi, tidak masalah.

Om, umumnya berapa toleransi akurasi jam tangan mekanikal?

rendicahya’s Profile PhotoRandy Cahya Wihandika
Sangat lebar ya. Sebagai patokan, untuk bisa disertifikasi sebagai chronometer resmi dari lembaga Swiss COSC, toleransi adalah +6/-4 seconds/day. Within this range, udah masuk chronometer. Jam quartz murah pun lebih akurat dari ini. ☺️
Rasanya jarang saya ketemu yg lebih dari plus minus 10 second/day.

Om, apakah penting tentang pendidikan sex education yang di ajarkan disekolah? Sedangkan, saat pembahasan alat reproduksi saja banyak yg tertawa

nazlaazhr’s Profile Photonazla zahira
Hanya karena sesuatu ditertawakan, bukannya itu tidak penting.
Pendidikan seks SANGAT penting. Tidak hanya untuk kesehatan, tapi juga membantu edukasi untuk mencegah kehamilan tak diinginkan, dan juga agar anak tahu batasan kelamin (agar tidak dilecehkan).
Yang tertawa biarkan saja. Yang mau sehat alat reproduksi biar belajar terus.

Ompir, saya merasa tidak cocok dengan gaya hidup teman baru(dan teman lama yg ikut terbawa-bawa) saya, seperti misalnya mereka terlalu sering "main" atau jalan-jalan ke mall meskipun mereka tidak membawa uang, saya sering menak ajakan mereka dan tidak ikut alhasil saya dibilang sombong -cont-

Pertemanan yang tidak membuat kamu merasa nyaman rasanya tidak worth the time deh. Kalau mereka teman sejati, mereka harusnya menghargai pilihan kamu. Kalau mereka marah, ya bukan teman sejati artinya, dan tidak perlu dipusingin kalo mereka gak suka. Ngomongnya ya biasa saja, sopan, "Maaf, lagi gak pengen ke mal. Saya ingin mengerjakan yang lain".
Carilah teman2 yang setipe, yang matching gaya hidup. Jangan sampe temen bikin keberatan gaya hidup. Buang2 waktu, buang2 duit, buang2 tenaga.

om, SARB033 atau SARB017? kebetulan saya lagi kesengsem sama rolex explorer 1016 tapi apadaya kantong tidak sanggup. Oh also seiko's 62mas recreation the sla017 is so beautiful. Shame it was priced way above my budget.

Keduanya sama2 bagus, beda styling aja. 033 adalah dress watch, sementara 017 adalah field watch, didesign untuk outdoor/adventure. Jadi tinggal sesuaikan dengan kepribadian kamu. Keduanya cukup versatile untuk suasana casual maupun resmi, walau 033 jelas lebih elegan dan formal.
om SARB033 atau SARB017 kebetulan saya lagi kesengsem sama rolex explorer 1016

bantu anon yg tanya anti gores, saya saranin pake clear coat aja, agak mahal, tapi bs claim se umur hidup klo anti gores nya ada buble ato ada bagian yg terkelupas karena casing.. mau tanya donk om, om klo foto" pake S7/8 pake mode Auto ato yg Manual? salam dari S7 edge user :)

chaelhu’s Profile PhotoMike Hu
Trims tipnya Mike.
Soal foto, saya selalu pakai Auto, dengan HDR set to Auto. Karena S7/8 udah bagus banget auto-nya.

Hai om pir saya pengguna apple yg skg beralih ke samsung s8 😂 mau tanya om saya kan pake layar anti gores dari samsung, jadi layar anti goresnya bener2 ngecover semua layarnya. Nah tapi karena pake casing, di pojok2nya suka masuk air bubble gitu om. Om sendiri ngalamin ga yaa?

Naaa, saya gak pernah pake anti gores kalo pake Samsung. Gak pernah merasa perlu, dan gak pernah baret juga selama ini. Kan udah pake Gorilla Glass 5?

Hai Om! I need your advice. So next month I plan to buy my bf a watch on his birthday. It's either Orient Sun&Moon (FET0T001W0) or G-Shock Rangeman. My bf loves a-kind-of-gshock watch but I wanna buy him a watch he can use on special occasion/with his work shirt. So, gimana menurut OmPir?

Kalau dia belom punya G-Shock, lebih baik turuti kemauan dia. Tapi kalo dia sudah punya, pilihan kamu itu cakep. Pastikan pilih warna Sun & Moon yg pas, karena ada beberapa pilihan warna.

How do i do self-love? I'm struggling so hard to respect and love my self first.... to stop being needy and demanding being loved from others....

Lebih baik akar masalahnya diketahui, mengapa kamu needy dan demanding. Apakah waktu kecil kamu kurang kehadiran orang tua? Atau orang tua kamu sangat keras dan jarang memuji kamu? Bisa banyak macam asal mula mengapa kamu jadi needy. Kalau kamu mengerti akar masalahnya, lebih mudah kamu mengatasinya.

Ompir, PLEASE BANTU JAWAB (maaf om pakai capslock. Aku cm pengen om pir sempet baca questionku). Om, aku ingin kasih kado jam tangan utk papaku. Budget 4 jt. Dia dokter. Pergelangan tangannya normal, ga kecil2 bgt ga besar2 bgt. Umurnya 56 tahun. Kira-kira jam apa yg bagus utk beliau yah? Makasih😁

Ini aja. Bisa untuk kerja maupun pesta/resepsi. Classic. All stainless steel, mudah disterilkan dengan air dan sabun. Full mechanical automatic, belakangnya transparan. https://www.jamtangan.com/seiko-presage-srp527j1-men-automatic-sapphire-crystal-stainless-steel-54401.html

Hi ompir. Have you ever compare LG V20 vs Samsung C9 pro? (Ga tau sih selevel atau gak) Kmrn sy ambil v20 krn wide lens tp kayaknya camera Samsung lbh bagus (auto shot, i dont do manual shot) I need dual SIM+Memory card ext makanya ga consider samsung S series. Any opinion about those two? Thx.

Betul, overall menurut saya kamera Samsung (untuk level setara) masih superior dibandingkan LG. Walaupun untuk foto cahaya terang, seri G6 juga sangat2 bagus.
Saya kurang paham dengan C9 Pro. Tapi setahu saya dia tidak masuk tandingan LG seri V atau G karena bukan flagship. S8 memory internal sudah 64GB dan bisa pakai MicroSD card di SIM slot 2. Jadi harus pilih mau pakai dua nomor atau nambah memory. Tapi dengan internal 64GB harusnya cukup sih.

Helo om! Just finished read your "Alpha Girls Guide" book. I kno its lil bit late. Got it for my birthday and really, I was (and still) mesmerizing over it. should have read it earlier! I easily finished all of the details in 2 days. I really liked all of your thought!!!!! Cheers, selamat lebaran!!!

Hai anon. Terima kasih! Senang tahu kamu enjoy membacanya. Selamat lebaran juga!
Helo om Just finished read your Alpha Girls Guide book I kno its lil bit late

ompir aku kerja di ahensi multi udah 3 taun lalu dapet tawaran ke startup yg gaji dan growthnya gede. Haruskahku pindah om dan mengorbankan si agency multi ini? Ps: ompir pls tulis buku ttg karir utk milenial jangan cuma ttg alpha girl aja hoho

Kalo belum berkeluarga, ambil. Toh kamu sudah 3 tahun di kantor yang sekarang, sudah membuktikan kamu bisa serius dalam dedikasi dan loyalty. Seandainya start up-nya gagal, kamu masih bisa balik ke agency, dengan pengalaman dan gaji yang sudah bertambah.

Halo Kak, aku tipe orang yang gabisa nahan emosi, kalau emosi pasti langsung aku tunjukkan karena kalau ditahan aku bisa sesak nafas di tempat. Karena itu, aku jadi sering berantem/marahan sama orang lain. I know that is sucks. Psikiater pun tidak mempan. Boleh minta sarannya Kak? Terima kasih. ☺

Saya kurang paham masalah ini. Sudah coba meditasi? Saya baca di artikel meditasi bisa melatih "otot mental" untuk menahan emosi.

Om pir, maaf mau nanyain tentang jam.. menurut om pir antara gshock sama suunto bagus dan awet yg mana? Ini jam nya emang mau buat pekerja lapangan sih om, smoga berkenan untuk menjawab, thanks om pir!

Untuk general usage, saya recommend G-Shock, karena teruji puluhan tahun tahan banting, sampe jadi pilihan pasukan khusus di mana2. Suunto bagi saya identik untuk hobi khusus, misalnya diving atau lari.

Halo Kak/Om 😁Mungkin saya terlambat beli bukunya hehe 😁 Mau berterima kasih banyak sudah banyak menginspirasi saya #asik 😂 bukunya gak bosan di baca udah 3/4 kali sehari macem minum obat~ Haha, pokoknya Terima kasih banyak Kak!

nazlaazhr’s Profile Photonazla zahira
Hai Nazla, terima kasih ya. Senang membaca buku tulisan saya punya efek positif ke kamu. ☺️
Halo KakOm Mungkin saya terlambat beli bukunya hehe  Mau berterima kasih banyak

Next

Language: English