@melimelibanana

Kamel

Ask @melimelibanana

Sort by:

LatestTop

Previous

Kak aku kok suka jadi sakit kepala ya baca pertanyaan pertanyaan innocent dari dedek dedek unyu ini. Wajar atau engga sih ka? Mohon pencerahannya senpai.

vadaelfirasari’s Profile PhotoVada Elfira Sari
Vad, mostly yang kamu hadapi ini adalah anak-anak SMP atau baru masuk SMA.
Jadi memang terkadang mereka clueless.
Hehehe, kalo emang udah agak ganggu, ga perlu dijawab kok. ^^

(((AGENSI IKLAN SYARIAH))) kak Mel, temen-temen kantor kak Mel suka bikin pemandangan segar di PS tiap jam makan siang HAHAHA. Btw kak, ada tempat favorit gak di kantor? pap dong kak kalo ada, aku selalu suka liat isi kantor agency kayak playground :))

azurasshi’s Profile Photomoondust
Hehehe, yang ganteng-ganteng mah anak Ogilvy. ^^
Tempat favorit aku di kantor sebenarnya adalah food court. (YHA)
Tapi di kantor aku ada satu spot yang unik,
jadi karena Ogilvy dan Bates CHI ada dibawah satu naungan yang sama, yaitu WPP,
jadi ada satu tempat yang disediakan untuk bisa dipakai bersama-sama.
Nama tempatnya Kafe Kino.
Ini biasanya jadi tempat makan siang anak-anak Ogilvy, uniknya, kafe Kino ini tempatnya cozy banget,
ada tempat main billiard dan yang lebih keren, ADA PEROSOTAN RAKSASA!
Perosotan ini naiknya dari lantai 11, dan turunnya di lantai 10.
Seru banget! ^^
AGENSI IKLAN SYARIAH kak Mel tementemen kantor kak Mel suka bikin pemandangan

Related users

Kak meli, semester depan aku harus survey interior kantor-kantor gitu. Kantor kakak kira kira boleh disurvey anak kuliahan gak ya? :(

Wah, aku ga punya wewenang untuk mengizinkan. ^^
Mending kamu datang dan tanya langsung aja ke orang yang berwenang di kantor saya. ^^
Liked by: farah펠

kak meli, kantor kakak nerima anak jurusan periklanan d3 nggak? suka jd tempat magang gitu ga ka?

Magang biasanya nerima kok. ^^

kakak pulang kerjanya jam berapa? terus suka lembur ga? hehe

Kantor aku mah agensi iklan syariah, jam 6 sore udah bisa pulang, masuk kantor jam 10 pagi, hehe. ^^
Liked by: moondust

kak mau nanya sorry nih ganggu waktunya hehe. muka aku gmpng bgt komedoan. banyak bgt ada di jidat hidung sama samping2 hidung. abis facial sih komedonya ilang tp selang smingguan ada lg. gimana caranya biar ga balik lg aku risi bgt. thxyou kak hehe .

AGAR KOMEDO HILANG
- Kenali Jenis Kulit
Biasanya, komedo mudah muncul pada kulit wajah berminyak. Dengan mengenali jenis kulit, Anda bisa lebih mudah memilih produk pembersih wajah yang sesuai.
- Pilih Pembersih yang Tepat
Pembersih yang tepat dapat membuat kulit wajah benar-benar bersih, segar, dan kenyal. Beri toleransi waktu sebulan untuk mengetes efektivitas pembersih yang Anda gunakan.
- Pilih Pelembap yang Cocok
Bagi kulit normal dan berminyak, gunakan pelembap oil free. Sebenarnya, tubuh memiliki sistem alami yang bisa mengatur kelembapan kulit.
- Hindari Produk Comedogenic
Produk lain yang bisa menimbulkan komedo adalah susu pembersih, tabir surya, alas bedak, bedak padat, sampo berbahan ginseng, dan conditioner. Perlu diketahui, bedak padat merupakan produk yang mengandung zat comedogenic paling tinggi. Penggunaan bedak padat terlalu lama, tak hanya komedo, tapi juga bisa menimbulkan jerawat.
- Hidup Sehat dan Cukup Gizi
Cukup tidur dan istirahat, hindari stres. Pada saat kondisi tubuh menurun, kuman-kuman mudah masuk ke dalam tubuh.
- Facial
Facial menjadi salah satu cara untuk menghilangkan komedo secara tuntas dan tepat. Lakukan facial secara berkala dan setelah masa haid. Hal ini untuk menghindari terjadinya perubahan hormon dan kelenjar sebasia selama masa haid, yang memproduksi minyak lebih aktif.
- Ke Dokter Kulit
Jika tak sabar dan ingin segera menghilangkannya, pergi saja ke dokter kulit. Biasanya, dokter akan menganjurkan untuk facial dan memberikan obat tertentu. Jika komedonya sudah sangat banyak, dokter akan menggunakan bantuan teknologi laser.
Gue sebenernya ga tau cara mengatasi komedo. Tapi ternyata di Google ada.
Kamu kenapa ga nge-Google dulu sebelum nanya ke aku? ^^

View more

waktu jadi karyawan baru sempat di bully nggak?

Mental orang kerja udah bukan mental anak-anak sekolahan,
ada orang baru terus di-bully.
Eh tapi waktu kontrak saya di perusahaan yang lama abis,
saya sempet dikerjain sih, diiket pakai lakban di kursi,
eh abis itu diiket berdua sama @siemwaike
padahal belom jadian waktu itu, masih suka-sukaan. ^^
waktu jadi karyawan baru sempat di bully nggak

Trus kalo tips buat tpb yang pengen masuk penjurusan dkv apa kak mel? Ip harus tinggi yah?

Masalah penjurusan di FSRD ITB itu bukan tergantung IP, tapi tergantung minat para mahasiswanya.
Misalkan pada suatu angkatan, 40% TPB FSRD-nya berminat ke DKV.
Anggap lah 80 orang berminat masuk DKV.
Padahal kapasitas DKV cuma 45 orang.
Mau ga mau akan ada 35 orang yang tersisih.
Nah, caranya kita masuk ke dalam orang-orang yang tidak tersisih itu bagaimana?
Ya pakai IP nentuinnya.
IP kamu harus lebih bagus, setidaknya dibanding 35 orang yang akan tersisih itu.
Begitu, kejam ya? ^^
Biasanya sih penjurusan yang paling diminati itu DKV.
Tapi ga pasti juga, tergantung minat para mahasiswa TPB pada angkatan itu. Hehe. ^^

Kak Mel, karena aku gak menang kuis berhadiah notebook kece itu, please at least kasih tau dong belinya di mana, I need one ^^

Alkupra’s Profile PhotoAlkupra
Huks, Kak Alex maaf yaaa…
Kamu telat beberapa menit padahal. >_<
Baiklaah, nanti aku kasih linknya ke Ask kamu yaa, tapi jangan disebar dulu, ga enak kalau ketauan harganya, hehe. ^^

Kak ada tips buat yang baru masuk fsrd itb? :)

Do not compare your skill and talent with your friends', ga akan ada habisnya. Believe in yourself, ada alasan kenapa kamu diterima di FSRD ITB. Jadi pede aja.
Oh, and do your best. Jangan sia-siakan kesempatan yang kamu dapat untuk belajar di FSRD ITB.
Waktu jaman gue tes masuk FSRD ITB, kata pak Dosen ada sekitar 4.500 orang yang mencoba tes masuk FSRD ITB, yang keterima hanya 212 orang. Satu orang dari mahasiswa FSRD ITB harus menyisihkan 21 orang lainnya untuk keterima di FSRD ITB, jadi saat kamu resmi menjadi mahasiswa FSRD ITB, kamu ga cuma membawa impian kamu disitu, tapi juga impian 21 orang lainnya yang telah kamu sisihkan. Jadi jangan bikin mereka sedih karena kesempatan mereka belajar di FSRD ITB malah diambil sama orang yang malas dan ga bersyukur.

kak kalo bikin gambar ato artworks digital pake software ato app apa kak? share ilmu dong ^^

Kalau mau digital painting gitu Adobe Photoshop,
kalau vektor-vektoran Adobe Illustrator.
Liked by: icha

YAAAH GA MENANG:(( kak kasi tau dong kak jurnalnya kayak gitu beli dimana.. mau bgtt wkwk

rifashrf’s Profile PhotoSharifa Salma
Nanti aku kasih tau kalau bukunya udah di tangan para pemenangnya ya. ^^

Aku mau curhattt kakak":" aku ngelakuin sesuatu yg pcr aku larang, tpi bukan hal aneh".. Dia cma ga suka trus dia marahh dan dia skrg seperti ada jarak aja antra kami. Aku udh baik" tp dia nya masih kyak gtu. Akunya ga marah" sm dia.Aku berusaha sabar. Tp ampe kapan dong.Kpn ya aku berani lepasin?:"

Ya jangan dilepasin.
Masa cuma karena hal sepele terus kamu ngelepasin pacar kamu, yang namanya pacaran cara mainnya ga begitu.
Ya tunggu aja sampai perasaan cowok kamu lebih tenang, kalau dia udah tenang, dia pasti akan ngajak ngomong kamu lagi, nah itu dia waktunya kamu ajak ngomong baik-baik.

kak mau tanya dong.. kulit aku kan itemnya totalitas bgtnih, nah aku bingung kalo mau dandan. kalo pake bb cream atau foundation atau pelembab gitu gimana ya cara milihnya dan pakenya? aku takut jadi belang antara muka sm leher jd seumur hidup cuma itungan jari pake barang2 itu :(

BB Cream emang warnanya terbatas, tapi kalau foundation agak lebih banyak pilihan warnanya. Pilih yang paling mendekati warna kulit kamu ya. ^^

menurutmu gimana sih typical popular ask fm account these days?

There are reasons why they are popular. Saya pribadi sih senang-senang aja membaca jawaban mereka, menambah wawasan baru dan sudut pandang soalnya. ^^
Liked by: blank

QUIZ #3 kalo ga salah nama fenomena nya Fairy Ring. pertumbuhan jamur yang namanya Marasmius Oreades(?) (kalo salah maaf,karna dulu cuma baca di buku). sebenernya Fairy Ring itu istilah dr dongeng,tapi ternyata terjadi di kehidupan nyata. biasanya di hutan,halaman rumah,atau lap. golf yg lembab.

ayaaaq’s Profile Photoaya
Halo Aya!
Selamat ya, jawaban kamu adalah jawaban yang mendekati tepat dengan waktu yang paling cepat! ^^
Untuk informasi lengkapnya tentang Fairy Ring, bisa baca di:
http://en.wikipedia.org/wiki/Fairy_ring
Jadi kamu berhasil memenangkan satu jurnal The Wizard of Oz, yay!
Ask aku alamat lengkap kamu ya,
sama kode pos jangan lupa.
Kalau hadiahnya nyasar, aku ga tanggung jawab, hehe. ^^
QUIZ 3  
kalo ga salah nama fenomena nya Fairy Ring pertumbuhan jamur yang

QUIZ #2 foto itu berjudul the falling man, diambil oleh fotografer richard drew pd prstiwa 9/11. Identitas pria tsb msh blm diketahui, pria tsb trjebak di gdg wtc yg memilih utk terjun menghindari asap&kbakaran.

Halo Adhel!
Selamat ya, jawaban kamu adalah jawaban yang mendekati tepat dengan waktu yang paling cepat! ^^
Untuk informasi lengkapnya tentang The Falling Man, bisa baca di:
http://www.news.com.au/world/the-story-behind-the-most-powerful-image-of-911-the-falling-man/story-fndir2ev-1226717247792
Jadi kamu berhasil memenangkan satu jurnal National Geographic, yay!
Ask aku alamat lengkap kamu ya,
sama kode pos jangan lupa.
Kalau hadiahnya nyasar, aku ga tanggung jawab, hehe. ^^
QUIZ 2 foto itu berjudul the falling man diambil oleh fotografer richard drew pd

Quiz #1: Itu namanya Spontaneous human combustion. Jadi korban itu kaya kebakar. Pengaruhnya bisa karena lemak pada tubuh sama temperatur ruangan (ada yg bilang alkohol juga bisa). Biasanya tangan atau kaki kesisa, tulang pun kebakar tinggal jadi abu. Yang terbakar hanya korban, lingkungannya engga.

ohadit’s Profile PhotoA+
Halo Adit!
Selamat ya, jawaban kamu adalah jawaban yang mendekati tepat dengan waktu yang paling cepat! ^^
Untuk informasi lengkapnya tentang Spontaneous Human Combustion, bisa baca di:
http://en.wikipedia.org/wiki/Spontaneous_human_combustion
Jadi kamu berhasil memenangkan satu jurnal Star Wars, yay!
Ask aku alamat lengkap kamu ya,
sama kode pos jangan lupa.
Kalau hadiahnya nyasar, aku ga tanggung jawab, hehe. ^^
Quiz 1
Itu namanya Spontaneous human combustion Jadi korban itu kaya kebakar

Pemenang quiz nya gimana kak? :")

Halooo!
Maaf ya semuaaa, tadi baru abis buka puasa diluar.
Sekarang mau aku umumkan pemenangnya yaaa~ ^^
Pemenangnya dilihat dari seberapa dekat analisa mereka dengan fakta,
dan kalau banyak yang analisanya sama, dilihat dari seberapa cepat mereka menjawab ya. ^^
Okay, here we go!
Liked by: sheilla Annisa Putri

Next

Language: English